PENGENDALIAN PENYAKIT
https://www.google.co.id |
Jamur Mulut
"Gejalanya adalah muncul area berwarna putih di sekitar mulut guppy, lama kelamaan mulut guppy akan memutih seperti spon." Jika dibiarkan guppy akan mati. Pengobatan dengan memberikan aeronomicnya sebanyak 250 gram per 20 liter air aquarium.
Jamur Mahkota
"Gejalanya adalah munculnya spons berwarna putih pada kepala guppy." Serangan penyakit ini dapat membunuh guppy dalam waktu 3 hari. Pengobatan dilakukan dengan memberikan aeronomicnya sebanyak 100 gram per 10 liter air aquarium.
Jamur Pada Sirip dan Ekor
"Gejala ditandai dengan munculnya warna abu-abu dan luka gores pada ekor dan sirip." Agar penyakit ini tidak berkembang suhu air harus dinaikkan dengan menggunakan heater hingga mencapai 23 derajat celcius. Pengobatan dengan memberikan 2 cc methylene blue ke dalam aquarium berukuran 40 x 40 x 60 cm.
Jamur Pada Insang
"Serangan jamur ini menyebabkan warna insang guppy menjadi lebih merah dari biasanya dan tutup insang terangkat sehingga insang terlihat dengan jelas tubuh guppy menjadi kurus." Pengobatan dilakukan dengan memberikan larutan kombinasi aeromicyn sebanyak 100 gram dan terramicyn sebanyak 100 gram ke dalam 20 liter air aquarium.
Penyakit Tubercolusis
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri mycobacterium piscium. Penyakit ini menyerang saat guppy dalam keadaan lemah akibat kualitas dan pakan buruk. "Gejalanya yaitu tubuh guppy terlihat kurus." Pengobatan dengan memberikan terramicyn dengan dosis sesuai petunjuk pada kemasan.
Kutu Ikan
Penyakit ini disebabkan oleh parasit copepoda. Guppy yang terserang akan menjadi lemah dan tidak memiliki nafsu makan. Pengobatan dilakukan dengan memberikan 4 tetes kalium permanganate (PK) ke dalam 20 liter air aquarium per minggu. Dalam waktu 3-4 minggu biasanya penyakit kutu ikan ini sudah bisa disembuhkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar