Ikan
Hias Guppy adalah salah satu jenis Ikan Hias yang kecil namun memiliki
warna ekor yang Indah. wajar saja bila Pecinta Ikan Hias juga sering
mencari ikan ini untuk sebagai Peliharaan favorit. Ikan yang termasuk
dalam family Poeciliidae ini memiliki berbagai macam jenis diantaranya sebagai berikut :
http://2.bp.blogspot.com - Berikut jenis-jenis Ikan Hias Guppy yang terkenal |
1. Guppy Super Red Singapore
Jenis Guppy yang pertama bernama Guppy Super Red Singapore memiliki
postur tubuh seperti ikan guppy lainnya namun meiliki warna merah cerah
dibagian tubuhnya dengan ditambah sirip atas dan ekornya yang panjang.
2. Guppy Black Cobra Tail
Jenis Guppy Black Cobra Tail juga sama seperti ikan Guppy lainnya. namun jenis ini memiliki warna ekor Hitam.
3. Guppy Black Moscow
Jenis Guppy yang ketiga bernama Guppy Black Moscow. Jenis Guppy ini memiliki warna hitam pekat di seluruh tubuhnya.
4. Guppy Full Black Thailand
Hampir sama dengan jenis Ikan Guppy Black Moscow, jenis yang satu ini
juga berwarna Hitam di bagian seluruh tubuhnya. namun yang membedakannya
adalah Guppy jenis ini berasal dari Thailand sedangkan Guppy Black
Moscow berasal dari Moscow.
5. Guppy Blue Moscow Albino
Jenis Guppy ini juga berasal dari Moscow. Dengan nama Guppy Blue Moscow
Albino dilihat dari tubuhnya yang berwana Pink dan tercampur dengan
warna ungu. dengan ekor yang panjang membuat jenis Guppy ini terlihat
elegan saat berenang .
6. Guppy Cobra
Jenis Kobra yang satu ini bernama Guppy Cobra. Jenis ini juga banyak di
cari para pecinta Ikan Hias karena tubuh dan Ekornya yang bercorak
batik.
7. Guppy Metal Lace Thailand
Jenis Guppy yang satu ini berasal dari Thailand, yang tubuhnya cenderung berwarna Metal dan ekornya yang bercorak bergaris.
8. Guppy Full Platinum
Jenis Guppy yang ke delapan ini memiliki warna keseluruhan Platinum dengan sirip atas dan ekor yang panjang.
9. Guppy Metal Red King Kobra Halfmoon
Jenis Guppy yang ke 10 ini memiliki
nama Guppy Metal Red King Kobra Halfmoon. Ekornya yang panjang dan indah
yang di tutupi warna merah metal.
10. Guppy Platinum Blue
Jenis Guppy Platinum blue ini memiliki warna biru Platinum yang indah dengan ekor panjang yang membuatnya terlihat indah.
11. Guppy Red Blonde
Guppy Red Blonde ini memiliki postur tubuh yang lebih kecil dibandingkan
jenis lain, tetapi tetap cantik karena dibalut dengan ekor yang
berwarna merah.
12. Guppy Red Mozaic
Jenis Guppy Red Mozaic ini hampir sama dengan Guppy Red Blonde. Namun
yang membedakannya adalah postur tubuh jenis ini lebih memanjang dan
dibalut warna merah dengan corak keping batu.
13. Guppy Redlace Snakeskin
Jenis Guppy yang terakhir bernama Guppy Redlaca Snakeskin. Guppy jenis
ini memiliki sirip atas dan ekor yang panjang dengan corak batik merah.
dan tidak salah bila jenis ini juga termasuk favorit bagi Admin sendiri.
Itulah 13 jenis Ikan Hias Guppy yang telah saya share ke teman-teman
Pecinta Ikan Hias. Semoga wawasan Anda semakin luas dengan adanya
Artikel ini. Terima kasih :)
media support and sponsored:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar