Senin, 01 Februari 2016

Tahapan Yang Dilakukan Dalam Beternak Ikan Guppy

imgarcade.com
Budidaya ikan guppy dapat dilakukan oleh siapa saja baik anak-anak, remaja, orang dewasa, hingga orang tua. Hal ini dikarenakan budidaya ikan guppy sangat mudah dan tak memerlukan penanganan khusus. Untuk memulai budidaya ikan guppy siapkan dahulu peralatannya. Adapun peralatan untuk budidaya ikan guppy adalah tempat pemeliharaan, dapat berupa bak semen, bak plastic, akuarium, toples atau botol dari kaca atau plastik, ember, dan sejenisnya. Kemudian, aerator atau filter udara, dan tanaman air.

Dalam budidaya ikan guppy tempat pemeliharaan harus dibedakan berdasarkan fungsinya, apakah untuk menyimpan indukan, tempat perkawinan atau pemijahan, tempat penetasan, atau tempat pemeliharaan. Pada budidaya ikan guppy ukuran dan jumlah wadah ini dapat bervariasi sesuai jumlah ikan yang diternakkan. Adapun ketinggian air pada bak atau akuarium budidaya ikan guppy adalah minimal 30 centimeter. Sementara akuarium pembibitan pada budidaya ikan guppy diisi air dengan kedalaman di atas 50 centimeter.

Kesuksesan budidaya ikan guppy salah satunya ditentukan oleh pemilihan indukan yang berkualitas. Induk jantan dan betina dapat dibedakan secara kasat mata dari penampilannya. Ikan guppy jantan memiliki warna yang cerah, tubuh langsing dengan sirip dan ekor yang panjang berkibar. Sementara induk ikan guppy betina memiliki warna yang lebih kusam dengan bentuk badan yang membulat dan lebih besar dari ikan guppy jantan. Induk ikan guppy yang siap melakukan pemijahan adalah yang berusia lebih dari 4 bulan.

Pada budidaya ikan guppy, dalam satu akuarium pemijahan berukuran 1 kali 0,5 meter dapat diisi 30 ikan guppy yang terdiri dari 10 pejantan dan 20 ekor betina. Sediakan tanaman air sebagai tempat ikan bercumbu dan menetaskan telurnya. Proses pemijahan berlangsung antara 4 hingga 7 hari. 

Pada budidaya ikan guppy, embrio tumbuh di dalam perut induk ikan guppy hingga siap dilahirkan. Panjang kehamilan antara 3 hingga 4 minggu. Adapun ciri ikan guppy yang hamil, terdapat tanda daerah gelap di bagian bawah anus dan perut mengembung. "Dalam satu periode ikan guppy dapat melahirkan 3.000 hingga 10.000 telur."

Pada budidaya ikan guppy, embrio tumbuh di dalam perut induk ikan guppy hingga siap dilahirkan. Foto: www.pinterest.com
Pada budidaya ikan guppy, embrio tumbuh di dalam perut induk ikan guppy hingga siap dilahirkan. Foto: www.pinterest.com
Telur ikan guppy yang telah menetas dipelihara di akuarium yang ditempatkan di ruang terbuka agar mendapat sinar matahari untuk mendapatkan warna ikan guppy yang cemerlang. Tanaman air diperlukan sebagai tempat perlindungan ikan guppy, berikan pula aerasi untuk menjaga kualitas air dan udara di akuarium.



media support and sponsored:
Selamat Datang Pets-Lover...Terima Kasih Sudah Berkunjung Dan Nikmatilah Pelayanan Dari Kami!!!
Pets Lover Indonesia Hamster IndonesiaGuppy Indonesia Jual AnjingJual Kucing Landak Mini MurahJual Sugar Glider img

Tidak ada komentar:

Posting Komentar