Minggu, 31 Januari 2016

Ukuran Ikan Guppy Sangat Mungil Nan Lucu


Guppy adalah ikan tropis kecil yang lucu dan unik. Ada ribuan jenis guppy di dunia, tetapi mereka semua termasuk ke dalam famili yang sama. Tampilan warna dan daya tahan ikan ini menjadikan mereka ikan hias yang populer. Guppy hidup berkelompok. Mereka memakan larva serangga, alga, dan jenis-jenis plankton. Guppy dewasa juga bisa makan bayi guppy.

Ikan Guppy Lucu
http://i0.wp.com/www.petelagi.com

Guppy betina tidak melepaskan telur ke dalam air. Sebaliknya, mereka melahirkan anak-anak seperindukan yang dalam bahasa Inggris disebut ‘fry’ alias anak ikan. Setiap induk mengandung 10 sampai 100 anak ikan. Setelah kawin hanya satu kali, seekor guppy betina dapat menghasilkan keturunan di sepanjang hidupnya.

Guppy liar hidup di perairan tawar sungai dan kolam yang hangat. Mereka juga dapat ditemukan di perairan payau. Guppy adalah hewan asli Amerika Selatan utara dan Hindia Barat. Namun, orang-orang memperkenalkan mereka ke alam liar di Amerika Utara, Afrika, Asia, Eropa, dan Oseania. Dalam beberapa kasus, guppy dibawa ke daerah baru untuk memangsa larva nyamuk. Lainnya dilepas dari akuarium atau peternakan ikan.

Ikan Guppy
http://i1.wp.com/www.petelagi.com

Di beberapa tempat, guppy dianggap sebagai spesies invasif, jenis makhluk hidup yang menyebar ke daerah baru dan mengancam keseimbangan ekosistem. Adapun ikan guppy peliharaan dikembangkan dalam akuarium yang hangat dan sedikit asin. Mereka dapat dipelihara bersama guppy lain atau bersama berbagai jenis ikan yang sifatnya damai alias tidak agresif.

Tubuh guppy berukuran kecil, hanya sekitar 1 sampai 2 inci (2,5 sampai 5 cm) panjangnya. Pejantan lebih kecil dan lebih berwarna cerah dibandingkan betina. Guppy hadir dalam berbagai warna dari warna pelangi. Banyak jenis guppy memiliki sisik keperakan yang ditandai dengan titik-titik hitam, bercak-bercak warna, atau pola yang kompleks. Guppy hias biasanya memiliki sirip ekor besar seperti kipas.



media support and sponsored:
Selamat Datang Pets-Lover...Terima Kasih Sudah Berkunjung Dan Nikmatilah Pelayanan Dari Kami!!!
Pets Lover Indonesia Hamster IndonesiaGuppy Indonesia Jual AnjingJual Kucing Landak Mini MurahJual Sugar Glider img

Tidak ada komentar:

Posting Komentar