Rabu, 10 Februari 2016

Penggolongan Ikan Guppy Didasari Oleh Bentuk Ekor Dan Warna

https://www.google.co.id

Jenis Ikan Guppy
Sebagai ikan hias yang banyak peminatnya, ikan guppy dan jenisnya sebenarnya dibagi ke dalam dua kelas. Kelas pertama adalah kelas bentuk ekor dan yang kedua adalah kelas warna. Namun kebanyakan sekarang penggemar ikan guppy mengkategorikan favorit mereka berdasarkan warna.

Jenis Guppy Berdasarkan Bentuk Ekor
  • Guppy Delta Tail : Ekornya kelihatan seperti mata busur yang mengecil di pangkal ekor.
  • Guppy Short Tail : Guppy berekor pendek.
  • Guppy Veiltail : Ekornya membentuk segitiga dan semakin ke ujung semakin lebar.
  • Guppy Ribbon : Terdapat pita di bagian bawah perut ikan guppy.
  • Guppy Swallow : Ada belahan di bagian ujung ekor.
  • Guppy Sword Tail : Bagian ekor ujung runcing seperti pedang
  • Guppy Spade Tail : Bentuk ekornya seperti sekop, tidak terlalu lebar dan ujungnya membulat .
  • Guppy Spear Tail : Ujung ekornya seperti ujung tombak, meruncing.
  • Guppy Pan Tail : Ekornya lebih runcing dan lebih rapi dari spear tail.
  • Guppy Round Tail : Ekornya berbentuk bulat.
Jenis Guppy Berdasarkan Warna
  • Guppy Single Color : Hanya terdapat satu warna di tubuhnya
  • Guppy Bi-Color : Terdapat dua warna di tubuhnya
  • Guppy Mosaic / Fancy : Terdapat banyak corak warna
  • Guppy Snakeskin : Di ekornya terdapat warna/corak seperti kulit ular
  • Guppy Metalic : Jika terkena cahaya lampu/matahari maka warna dan corak tersebut berkilauan



media support and sponsored:
Selamat Datang Pets-Lover...Terima Kasih Sudah Berkunjung Dan Nikmatilah Pelayanan Dari Kami!!!
Pets Lover Indonesia Hamster IndonesiaGuppy Indonesia Jual AnjingJual Kucing Landak Mini MurahJual Sugar Glider img

Tidak ada komentar:

Posting Komentar